Evakuasi Julia Martins di Rinjani Dikritik, Ira Wibowo: Jangan Asal Menilai dari Luar

JAKARTA, GENVOICE.ID - Artis senior Ira Wibowo ikut buka suara soal kritik yang muncul terhadap proses evakuasi Julia Martins, pendaki asal Brasil yang meninggal dunia saat mendaki Gunung Rinjani. Menurut Ira, masyarakat sebaiknya tidak buru-buru menghakimi tanpa memahami kondisi di lapangan.

"Kita sama sekali nggak bisa bilang ini lambat penanganannya. Karena faktornya banyak banget, ada faktor cuaca," ujar Ira, dilansir dariKapanLagi.com, Selasa (1/7).

Evakuasi Julia Martins di Rinjani Dikritik, Ira Wibowo: Jangan Asal Menilai dari Luar
- (Dok. Indopop.ID).

Ia menegaskan bahwa proses evakuasi korban di medan ekstrem seperti Rinjani tidak bisa dilakukan secara sembarangan. Keselamatan tim penyelamat juga harus menjadi prioritas agar tidak menimbulkan korban baru. Menurutnya, komentar negatif yang sempat beredar mungkin muncul karena publik tidak mengetahui kondisi sebenarnya di lokasi kejadian.

Ira juga menyoroti pertanyaan publik soal kenapa evakuasi tidak menggunakan helikopter. Ia menilai masyarakat seringkali lupa bahwa pemakaian helikopter tidak semudah yang dibayangkan. Ada banyak pertimbangan teknis dan faktor cuaca yang harus diperhitungkan.

Meski sempat muncul berbagai kritik, Ira mengaku senang karena kini makin banyak masyarakat yang mulai memahami situasi dan memberikan apresiasi kepada tim penyelamat. Ia melihat perubahan sikap ini sebagai pertanda bahwa publik semakin sadar akan kompleksitas misi penyelamatan di alam terbuka.

Ia juga menanggapi aksi sejumlah netizen asing yang memberikan penilaian buruk terhadap Gunung Rinjani lewat platform digital. Ira menyayangkan aksi tersebut karena dinilai terlalu gegabah dan tidak berdasarkan pemahaman utuh tentang situasi sebenarnya.

Namun di sisi lain, Ira mengapresiasi masyarakat Brasil yang turut menggalang dana sebagai bentuk dukungan terhadap tim evakuasi. Menurutnya, sumbangan tersebut sangat berarti dan bisa menjadi bantuan jangka panjang bagi upaya penyelamatan di masa depan.

Melalui pernyataannya, Ira Wibowo ingin menekankan pentingnya edukasi soal keselamatan pendakian. Ia berharap publik semakin sadar bahwa mendaki gunung bukan kegiatan biasa, melainkan aktivitas yang penuh risiko dan membutuhkan persiapan serta tanggung jawab yang tinggi.

D
Daniel R
Penulis
  • Tag:
  • Selebriti
  • Gunung Rinjani

0 Comments

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama berkomentar!

Kirim
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE