Heboh! Aksi Koboi Jalanan di Kota Baru Parahyangan, Pria Bersenjata Paksa Buka Pintu Mobil!
JAKARTA, GENVOICE.ID - Dunia media sosial tengah ramai membicarakan sebuah video yang menampilkan aksi kekerasan seorang pria terhadap pengendara mobil. Dalam rekaman tersebut, pria itu terlihat menggedor-gedor pintu kendaraan dan berusaha memaksa masuk. Ia tampak membawa benda yang diduga sebagai senjata api, membuat aksinya menyerupai seorang koboi.
Video ini dengan cepat menyebar luas di kalangan warganet dan bahkan diunggah ulang oleh akun Instagram Anggota DPR RI, Ahmad Sahroni.
"Wuah ada preman nih? bawa Senjata keren bener. @divisihumaspolri @kapolda_jawabarat @humas_polrescimahi Tangkep pak," tulis Ahmad Sahroni dalam unggahannya pada Senin, 3 Maret 2025.
Dalam rekaman tersebut, seorang pria berbaju putih terlihat dengan agresif mengetuk keras pintu mobil yang ditumpangi tiga orang. Ia bersikeras membuka pintu kendaraan tersebut sambil mengetuk berulang kali, mengacungkan jari tengah, dan bahkan menggunakan senjata api yang dibawanya untuk memukul-mukul kendaraan.
Hasil penelusuran mengungkap bahwa insiden ini terjadi di kawasan Kota Baru Parahyangan, Kecamatan Padalarang, Kabupaten Bandung Barat (KBB). Saat ini, pihak kepolisian masih melakukan penyelidikan lebih lanjut guna mengungkap kronologi serta fakta di balik kejadian tersebut.
"Iya (di Bandung Barat) tapi masih kita selidiki," ujar Kapolres Cimahi, AKBP Tri Suhartanto dalam pernyataan resminya.
Tri juga mengungkapkan bahwa pihaknya tengah menunggu korban untuk melapor secara resmi ke Polres Cimahi terkait tindakan intimidasi yang dialami.
"Informasinya pihak korban hari ini mau datang untuk membuat laporan. Kami masih menunggu," kata Tri.
0 Comments





- Biaya Hidup Tinggi & Trauma Masa Kecil, Pemicu Masalah Mental di Jakarta!
- Mulut Segar Saat Puasa? Begini Caranya Biar Nggak Bau dan Tetap Sehat!
- 5 Zodiak Paling Introvert! Lebih Suka Menyendiri daripada Berbaur
- Cara Menjaga Hubungan Tetap Harmonis di Tengah Kesibukan
- Tempat Wisata Pantai di Jogja yang Wajib Dikunjungi Saat Liburan Idul Fitri
- Daftar Maskapai Teraman di Dunia untuk Tahun 2025
- Sering Terjadi! 6 Tanda Seseorang Lagi Mikirin Kamu Diam-Diam
- Cara Mengatasi Cegukan Saat Puasa: 9 Trik Ampuh Biar Nggak Ganggu Ibadah!
Belum ada komentar. Jadilah yang pertama berkomentar!